BPSDM Hukum dan HAM sambut Kedatangan Delegasi Kyrgistan

WhatsApp Image 2022 12 08 at 14.11.25

Depok_BPSDM Hukum dan HAM menyambut kedatangan rombongan delegasi dari Kyrgistan dalam rangka kegiatan official Mission Schedule Ministerial Delegation Study Visit On Management of Extremist and Terrorist Prisoners and Clients dari Republik Kyrgistan di Politeknik Ilmu Pemasyarakatan.

Kepala Pusat Pengembangan Pelatihan Teknis Kepemimpinan, Eko Budianto menerima langsung Menteri Kehakiman Kyrgistan dan beserta rombongan, dan berharap dengan kunjungan ini kita tidak hanya dapat mempererat hubungan bilateral antara kedua negara. Bertempa di Auditorium (08/12).

Eko Budianto menyampaikan Politeknik Ilmu Pemasyarakatan adalah sekolah kedinasan vokasional di bawah Kementerian Hukum dan Ham yang diidirikan atas pertimbangan adanya kebutuhan sumber daya manusia di bidang Pemasyarakatan yang mendesak sehubungan dengan adanya perubahan sistem perlakuan terhadap pelanggar hukum di Indonesia dari Sistem Kepenjaraan menjadi Sistem Pemasyarakatan.

POLTEKIP didirikan sebagai Kawah Candradimuka kader-kader Pemasyarakatan di Indonesia dan memiliki tugas pokok melaksanakan pendidikan pada jalur pendidikan profesional program Diploma IV yang ditujukan pada keahliaan khusus di bidang Pemasyarakatan.

POLTEKIP ada untuk mendidik calon petugas pemasyarakatan yang nantinya akan bertugas di seluruh Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan(Lapas, Rutan, Bapas dan Rupbasan) di seluruh Indonesia. Terang Eko.

Saat ini Poltekip memiliki tiga program studi yaitu Manajemen pemasyarakatan, Teknik Pemasyarakatan dan Bimbingan Kemasyarakatan dengan total Taruna saat ini adalah 1304 orang yang berada dalam dua kampus yang berbeda yaitu kampus Depok dan Kampus Tangerang. Jelasnya.

WhatsApp Image 2022 12 08 at 14.12.56

WhatsApp Image 2022 12 08 at 14.56.03


Cetak   E-mail